Sunday, September 16, 2012

Install GApps di CM 7.2

Di Minggu pagi yang cerah ini, saya akan melajutkan tutorial mengenai si Robot Hijua (baca : Android, red). Pada postingan sebelumnya sudah saya posting bagaimana cara Flashing CM 7.2 di Galaxy 551 a.ka. Gazzy.
Dalam CM 7.2 ini, tidak otomatis ada Google Apps (gapps). Entah kenapa Developer Cyanogen tidak menyertakan GApps dalam Custom ROM nya. GApps merupakan aplikasi besutan google yang include dalam Stock ROM. Dalam GApps berisi berbagai macam aplikasi diataranya : Market (Playstore), Maps, Latitude, Navigation, Gmail, G+, dll. Aplikasi dalam GApps ini seperti menjadi kebutuhan wajib bagai para pengguna Android, terutama Market (Playstore), tempat untuk mendownload dan mengistall aplikasi android.
Untuk menginstall GApps tersebut, perlu beberapa langkah singkat :
1. Download GApps (sesuaikan dengan versi Cyanogen anda. Dalam tutorial ini Cyanogen 7)
2. Setelah selesai terdownload, copy-kan GApps tersebut kedalam SD Card.
3. Matikan HP dan masuk ke CWM/recovery mode (Power+T <= Samsung Galaxy 551 a.k.a Gazzy)
4. Pilih Mount and Storage
5. Pilih Mount Data dan Mount System
6. Kembali ke Menu Utama CWM
7. Pilih install from zip.
8. Pilih GApps yang telah anda copy-kan tadi ke SD Card
9. Tunggu Proses selesai dan Reboot

Sekarang anda telah memiliki GApps di CyanogenMod 7.2. kalau tidak bisa masuk ke home screen dan berhenti pada Welcome Screen, ikuti langkah By Pass Touch the Android to Begin

======================================================
Has been tested on :
HH : Samsung Galaxy 551 a.k.a Gazzy
ROM : CyanogenMod 7.2 Nightly by ajay
======================================================

0 comments:

Post a Comment

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Kang SaGa